Keluarga FITK Laksanakan Ibadah Qurban Tahun 1444 H

Medan, FITK UIN Sumatera Utara – Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan melaksanakan qurban sebagai salah satu ibadah pada perayaan Idul Adha 1444 H. Pemotongan hewan qurban sebanyak  2 ekor lembu yang dilaksanakan di dua lokasi yang berbeda, pertama dilaksanakan di belakang gedung parkir SBSN FITK, yang kedua dilaksanakan pada Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) dan silaturrahim Magister  PAI FITK UIN SU di Mesjid Raya Al Hasanah, pangururan samosir, sumatera utara pada kamis 29 juni 2023.

Penyembelihan Hewan Qurban di FITK

Seluruh hewan qurban ini berasal dari para dosen dan civitas akademika yang ada di FITK. Daging hewan qurban telah dibagikan kepada seluruh cleaning service (CS) yang berada dilingkungan FITK . Selain itu juga sebagian dibagikan kepada masyarakat sekitar kampus yang dianggap layak untuk memperoleh.

Sementara itu Dekan FITK Prof. Dr. Tien Rafida, M.HUM mengapresiasi langkah civitas akademika yang turut berkontribusi melaksanakan ibadah qurban tahun ini. Meski jumlahnya sedikit, Dekan berharap hal tersebut tidak akan mengurangi makna serta pahala dari ibadah qurban.

“Insya Allah ditahun mendatang jumlahnya hewan qurban akan lebih meningkat lagi, dan hal tersebut membutuhkan partisipasi seluruh civitas akademika. Karena berqurban bukan hanya perintah agama namun juga bernilai pahala bagi yang melakukan,” tutur Dekan FITK tersebut.

Pelaksanaan Qurban di Mesjid Raya Al Hasanah Pangururan Samosir, Sumatera Utara