Pelaksanaan Ujian Akhir Semester (UAS) Genap Tahun Ajaran 2021/2022 FITK UIN SU Medan

Medan, FITK UIN Sumatera Utara – Sebanyak 6120 mahasiswa Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) Universitas Islam Negeri (UIN) SU Medan mengikuti pelaksanaan Ujian Akhir Semester (UAS) Genap Tahun Akademik 2021/2022 bertempat di Gedung SBSN, Gedung FITK I (H. Ibrahim Abdul Halim) dan Gedung FITK II (Syekh Ja’far Abdul Qodir) Kampus UIN SU Medan, Jalan Williem Iskandar, hari senin tanggal 4 juli 2022.

Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kelembagaan (Wadek I) FITK, Prof. Dr. Didik Santoso, M.Pd menyampaikan pelaksanaan  UAS ini akan berlangsung mulai hari ini, senin 4 juli 2022 hingga rabu 13 juli 2022 secara luring dan daring. Dirinya pun berharap kepada mahasiswa FTIK untuk mengikuti pelaksanaan UAS dengan tertib sesuai tata tertib yang telah dibuat.

“Pelaksanaan UAS ini menjadi bahan evaluasi kepada mahasiswa, yang telah mengikuti perkuliahan selama semester, dan kita punya tata tertib, salah satunya mahasiswa FITK tidak dapat mengikuti ujian jika tidak memiliki kartu ujian yang berasal dari panitia”, katanya.

Selanjutnya Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Alumni dan Kerjasama (Wadek II) FITK, Dr. Muhammad Rifaí, M. Pd menghimbau selama pelaksanaan UAS berlangsung bagi laki-laki wajib mengenakan baju kemeja putih, celana hitam, kopiah hitam dan bagi perempuan mengenakan baju kurung putih, rok hitam dan jilbab putih.

“FITK adalah fakultas pendidikan islam, jadi disini kami benar-benar membina Mahasiswa menjadi pribadi yang cerdas dan beretika termasuk tatacara berpakaian. Karena pakaian menjadi identitas muslim dan contoh bagi seorang pendidik maupun peserta didik” tutupnya.

Selamat melaksanakan UAS Genap TA. 2021/2022, Semoga diberi kelancaran dan kemudahan.